PENDAMPINGAN BRANDING PRODUK BERBASIS KEKAYAAN INTELEKTUAL MELALUI KEPEMILIKAN MEREK DAGANG DAN DESAIN INDUTRI PADA RINTISAN BISNIS SEPATU RANGE DE CULTURE

Authors

  • Ipung Kurniawan Yunianto Institut Seni Indonesia Surakarta
  • Rendya Adi Kurniawan Institut Seni Indonesia Surakarta
  • Basnendar Herry Prilosadoso Institut Seni Indonesia Surakarta
  • Pisteo Gabriel Tori Institut Seni Indonesia Surakarta
  • Fatika Fajar Priana Institut Seni Indonesia Surakarta
  • Erlyana Zuar Dini Institut Seni Indonesia Surakarta

Abstract

Penelitian ini mengkaji pentingnya merek dagang dan desain industri sebagai identitas visual dan nilai tambah produk bagi Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM). Merek dagang berfungsi sebagai pembeda produk dan strategi pemasaran, sementara desain industri meningkatkan nilai komersial produk. Program pendampingan ini bertujuan meningkatkan kesadaran hukum UMKM terkait merek dagang dan desain industri,khususnya pada produk sepatu Range de Culture (RDC). Tantangan utama UMKM adalah kurangnya pemahaman akan urgensi perlindungan kekayaan intelektual tersebut. Metode yang digunakan adalah edukasi mengenai peran strategis merek dagang dan desain industri dalam persaingan usaha, serta pendampingan proses pendaftarannya. Hasilnya, RDC berhasil mendaftarkan merek dagang dan desain industrinya ke Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI). Penelitian ini menyoroti pentingnya pendampingan dalam meningkatkan kesadaran dan kapasitas UMKM untuk memanfaatkan perlindungan kekayaan intelektual guna memperkuat daya saing dan keberlanjutan usaha.

Downloads

Download data is not yet available.

Published

2025-01-17

Issue

Section

Articles